Pemdes Sarabau Gelar Vaksin Kedua Bagi Warganya

Pemdes Sarabau Gelar Vaksin Kedua Bagi Warganya

SERGAP.CO.ID

CIREBON, || Pemerintah Desa Sarabau Kecamatan Plered Kabupaten Cirebon bersama Polsek Plered melalui Puskesmas Pangkalan kembali menggelar vaksinasi Covid-19 secara massal yang berlangsung di aula kantor Desa Sarabau, Sabtu dan Senin (24 dan 26 Juli 2021).

Ahmad Dandon Kuwu Desa Sarabau mengatakan, “pelaksanaan vaksinasi ini merupakan yang kedua kalinya dilakukan pihaknya, yang mana pada vaksinasi perdana tahap kesatu dilakukan pada bulan awal bulan juli,” ungkapnya.

“Pelaksanaan vaksinasi yang kedua dengan kuota sebanyak 300 warga kita yang divaksin,” kata Elon panggilan akrab Kuwu Sarabau saat meninjau pelaksanaan vaksinasi di Aula Kantor Desa, Senin (26 Juli 2021).

“Langkah yang dilakukan pemerintah itu sangat tepat dalam upaya menekan lonjakan kasus Covid-19 yang saat ini cenderung terus meningkat hampir diseluruh wilayah Indonesia. Sehingga desa kita bisa cepat melakukan penanganan penyebaran Covid-19 dan vaksinasi yang dilakukan hari ini,” jelas Elon.

Meskipun sudah di vaksin, Kuwu Elon berharap masyarakat tetap taat prokes yaitu pakai Masker, Mencuci Tangan dan Menjaga jarak serta mengurangi mobilitas.

“Warga Sarabau yang sudah di vaksin, tetap harus menjaga prokes dan jangan lupa pakai masker,” ujarnya.

Elon menambahkan, “dengan program vaksinasi gratis ini diharapkan masyarakat Desa Sarabau bisa memanfaatkannya dan tetap sehat selalu,” imbuhnya.

Elon berharap “Kami harapkan adanya vaksinasi ini supaya bisa mengurangi dampak pada penyebaran Covid-19, Menurut saya sangat-sangat berbahaya sekali virus Covid-19, jadi adanya vaksinasi ini antisipasi untuk kekebalan tubuh, bisa terjaga imunnya,” harap Elon.

“Mudah-mudahan wabah ini cepat berlalu dan hilang di muka bumi ini biar kegiatannya normal kembali, Semoga warga Sarabau pada sehat semua,” pungkas Elon.

(Agus S)

Pos terkait

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.