Siswa SMKN 1 Cikampek Kabupaten Karawang Jurusan Pertanian Giat Praktek Pengolahan Tanah

SERGAP.CO.ID

KAB. KARAWANG, || Tahun Pelajaran baru 2021/2022 sudah mulai, maka semua siswa akan belajar dan menyerap semua ilmu dari gurunya baik pelajaran teori mapun praktik. Seperti yang dilakukan di sekolah SMKN 1 Cikampek Kabupaten Karawang Jurusan Pertanian ini, Siswa langsung beraktivitas belajar dilahan untuk praktik budidaya tanaman pangan.

Aktivitas praktik dilahan memang sudah menjadi keseharian yang tidak bisa dihapus dari siswa sekolah pertanian. Untuk menjadi seorang petani sukses memang tidak mudah jalan yang dicapai. Namun semangat siswa SMKN 1 Cikampek  ini memberikan sedikit kegembiraan bagi bangsa ini, bahwa generasi muda pertanian melihat Indonesia masih ada mau terjun dan siap untuk menjadi penerus Indonesia.

Seperti Pagi itu saat awak media berkunjung ke lahan Loksai Praktik SMKN 1 Cikampek , terlihat beberapa siswa sedang sibuk dilahan, ada yang sedang mengangkat pupuk, ada yang sedang memperbaiki ada yang sedang menebar pupuk dan kapur. “Kami sedang praktik mata pelajaran budidaya tanaman sayur”Kata bagus  salah seorang siswa kelas XI Hortikultura Menyampaikan. 

Pagi yang cerah itu nomor siswa kelas XI Tanaman Pangan dan Hortikultura  bersama guru pengampunya Ibu Hj Atun  mengolah lahan di lahan praktik SMKN 1 Cikampek . Sebagai awal proses budidaya maka Ibu Hj .Atun mengajak siswanya langsung praktik mulai dari pengolahan sampai pemeliharaan.

Kami di semester ini sedang belajar budidaya sayur, saya ajak siswa langsung turun kelapangan dan mengolah persemaian sebelumnya dan perawatan.Memang siswa sudah diajari teorinya secara kalsikal dikelas Tahap kali ini kami mengolah tanah dan hari ini kami langsung praktek melakukan kegiatan pembedengan, pengapuran dan pemupukan dasar pada tanah. Jadi sebelum bibit ditanam kami mengolah dulu agar tanah sesuai dengan kondisi tanaman yang akan kita tanam”, ujar Ibu Hajah Atun  menjelaskan.

(Liputan : Ahmad Z)

Pos terkait

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.