23 Tahanan Polres Batanghari Kabur Saat Dititipkan di Lapas Jambi

23 Tahanan Polres Batanghari Kabur Saat Dititipkan di Lapas Jambi

SERGAP.CO.ID

JAMBI, || Puluhan tahanan Mapolres Batanghari Jambi kabur dari lembaga permasyarakatan (lapas). 23 tahanan polisi itu kabur saat dititipkan di Lapas Khusus Anak Klas II B Jambi.

“Dari penjelasan Kapolres, totalnya ada 23 orang,” kata Kabid Humas Polda Jambi, Kombes Mulia Prianto kepada Sergap.co.id. Senin (15/11/2021).

Mulia mengungkapkan, saat ini polisi tengah memburu para tahanan yang kabur itu.

“Saat ini Polres Batanghari di-back up oleh Polda Jambi akan segera melakukan pencarian sampai lengkap dan tuntas.” Ungkapnya.

Tahanan ini kabur setelah tiba di Lapas Khusus Anak Klas IIB Jambi. 

Puluhan tahanan itu dititipkan lantaran Mapolres Batanghari dalam masa pembangunan gedung baru. Tahanan yang kabur itu juga terlibat dalam berbagai kasus.

Konon…….Dari informasi yang diterima Sergap.co.id tahanan itu kabur dari bangunan belakang Lapas. Total keseluruhan kabur sebenarnya ada 24 tahanan. Namun, 1 di antaranya telah menyerahkan diri.

Memang……Saat ini lapas juga sudah dijaga ketat oleh aparat gabungan dari polisi. Penjagaan itu dalam menjaga situasi aman terkendali demi mencegah adanya kericuhan didalam lapas.

(Ruasi P)

Pos terkait

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.